Rabu, 10 Maret 2010

Lima Jangan


Seringkali kita melakukan banyak hal setelah makan agar kenikmatannya tidak sert merta hilang begitu saja. Akan tetapi – hal tersebut ternyata tidak semuanya baik untuk dilakukan. Berikut ada beberapa hal yang tidak boleh dilakukan setelah makan mengingat akibat yang akan ditimbulkan:
1.      Jangan merokok
Penelitian dari para ahli membuktikan bahwa merokok sebatang rokok setelah makan, sama dengan merokok sepuluh batang rokok. Karena itu kemungkinan untuk terserang kanker akan lebih besar.
2.      Jangan langsung makan buah-buahan
Langsung makan buah-buahan setelah makan akan menyebabkan perut dipenuhi dengan udara. Untuk itu makanlah buah-buahan 1-2 jam setelah makan atau 1 jam sebelum makan.
3.      Jangan minum teh
Karena teh mengandung kandungan asam yang tinggi. Kandungan ini akan menyebabkan kandungan protein pada makanan yang telah kita konsumsi sulit untuk dicerna.
4.      Jangan berjalan-jalan
Orang-orang sering mengatakan bahwa berjalan beberapa langkah setelah makan akan memperpanjang umur. Pada kenyataannya, pendapat itu tidaklah benar. Berjalan akan menyebabkan sistem pencernaan tidak mampu menyerap nutrisi dari makanan yang telah kita makan.
5.      Jangan langsung tidur
Karena makanan yang telah kita makan tidak dapat dicerna secara baik. Hal ini akan menyebabkan usus mengalami kembung dan peradangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar